Rabu, Januari 28, 2009

Tahu Telur Saus Petis


Bahan :

300 gr tahu cina/tahu sutra
5 butir telur bebek/ayam
½ sdt garam
½ sdt merica bubuk
minyak untuk menggoreng

Saus :

2 siung bawang putih
3 buah cabai rawit
1 buah cabai merah
1 sdm kacang tanah
3 sdm petis udang
1 sdm kecap manis
125 ml air masak

Pelengkap :

150 gr taoge, buang akarnya, seduh air mendidih, tiriskan
100 gr mentimun, potong kecil
2 batang seledri, cincang halus
2 sdm bawang goreng
2 sdm kacang tanah goreng

Cara Membuat:

  1. Potong tahu bentuk dadu 1 cm, goreng dalam minyak panas sebentar, angkat dan tiriskan, sisihkan. Jaga jangan sampai kulit tahu berkulit.
  2. Kocok telur, garam dan merica bubuk, lalu masukkan tahu goreng, aduk rata. Lalu bagi adonan menjadi 4 bagian.
  3. Siapkan cetakan bundar (ring) bergaris tengah 8 - 10 cm, tinggi 4 cm. Panaskan minyak yang banyak dalam wajan, celupkan cetakan ke dalamnya. Setelah panas masukkan 1 bagian adonan ke dalamnya. Siram-siram atasnya dengan minyak panas hingga telur mengeras.
  4. Lepaskan tahu telur dari cetakannya dan teruskan menggoreng hingga seluruh bagian matang, angkat dan tiriskan. Lakukan hal yang sama untuk sisa adonan.
  5. Saus : goreng bawang putih dan cabai hingga matang, angkat dan haluskan bersama kacang tanah goreng. Masukkan petis dan kecap manis, aduk dengan air masak hingga rata.
  6. Penyajian : taruh tahu telur di atas piring saji, taruh timun, taoge dan seledri diatasnya, siram dengan saus, taburi bawang goreng dan kacang tanah goreng, hidangkan
Sumber : Perempuan.com


Tidak ada komentar:

Posting Komentar